Senin, 09 Januari 2012

Resep Samosa

Samosa, adalah pastri goreng berbentuk segitiga. Isi berupa kentang rebus berbumbu rempah-rempah dicampur kacang kapri, bawang bombay, daun ketumbar, dan kadang-kadang paneer. Makanan ringan ini populer di Asia Tengah , Asia Selatan, Malaysia, Singapura, dan Semenanjung Arab.
Samosa vegetarian khas India dibuat dari terigu (tepung maida), kentang, bawang bombay, rempah-rempah, dan cabai hijau. Bawang bombay digantikan asafetida (hing) untuk orang yang pantang bawang. Samosa dimakan dengan saus cocol berupa chutney, seperti chutney daun mint, chutney daun ketumbar, atau chutney asam jawa. Versi nonvegetarian berisi daging cincang (keema) atau kadang-kadang daging ikan. Di Asia Tengah, isi berupa daging domba dan bawang bombay, labu, atau kentang.

Resep Samosa :
Bahan:
350 gr daging cincang
1 bh bawang bombai, dipotong kotak2
1 sdt bawang putih halus
4 buah cabe ijo keriting, di iris halus
2 buah cabe ijo besar di iris halus
1 sdm bubuk kari (gw pake merk tjik oneh)
1 sdm bubuk bumbu gulai
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt kapulaga
1 sdt paprika bubuk/cabai bubuk
Garam /secukupnya
Gula secukupnya
Kulit lumpia
Putih telur utk mengelem

Cara:
1. Tumis bwang putih dg sedikit minyak, lalu masukkan daging dengan api kecil sekali sampai daging matang tutup dengan tutp panci. Kalo sudah matang biasanya jadi bergerindil kecil-kecil, jaga jangan sampe kering, kalo kering tambahkan air secukupnya. Setengah matang, masukan bumbu2 halus, bubuk kari, bubuk gulai, merica, kapulaga, paprika bubuk, garam n gula. Kalo sudah matang, sisihkan. Kalo kebanyakan minyak, sisihkan minyaknya
2. Tumis bawang Bombay dgn sedikit minyak, sampai harum, masukkan potongan cabe ijo, kira2 udah mateng, masukkan daging tadi, tutup, biarkan sebentar, lalu angkat.
3. Kulit lumpia tinggal di isi, n dibentuk sesuka hati, kalo asli samosanya bentuk segitiga.
4. Goreng dgn minyak panas, untuk sisanya yg blm digoreng bisa disimpen d freezer.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar